SMKN 1 MOJOANYAR, SMK BERBASIS INDUSTRI

Mojoanyar (Skanemo). Belasan siswa Tim UPJ (Unit Pelayanan dan Jasa) SMKN 1 Mojoanyar giat mengikuti pembelajaran dan kegiatan industri di laboratorium Kimia Industri (KI). Kegiatan tersebut dilakukan rutin beberapa kali dalam seminggu dan bergilir antara  kelas yang satu dengan yang lainnya.

Manfaat  kegiatan ini tentu saja banyak sekali. Selain meningkatkan kompetensi​ siswa di bidang industri, kegiatan ini  dapat memepercepat terwujudnya program SMK berbasis Industri bagi SMKN 1 Mojoanyar.

Para siswa yang bergabung dalam Tim UPJ  antusias belajar dan berlatih membuat produk-produk industri sederhana seperti sabun wajah transparan, pembersih lantai, minuman ekstrak jahe, ekstrak kunyit, kerupuk kulit durian, kulit pisang, buah merah, dll. Dalam laboratorium KI telah disediakan beberapa fasilitas mesin industri. Semua kegiatan siswa dipandu oleh beberapa guru produktif. Dalam setiap kegiatan praktik siswa SMKN 1 Mojoanyar senantiasa menjunjung tinggi prinsip keamanan, kebersihan, dan kerapian.[ssl]

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *